Wednesday, December 7, 2011

Saatnya David Beckham unjuk kebolehan di Gelora Bung Karno

JAKARTA - Bagaimana jika tokoh yang anda idolakan datang di hadapan anda. Pasti anda akan merasa senang sekali bisa melihat tokoh yang anda idolakan secara langsung. Nah pada berita kali ini kita membahas soal kedatangan sang jenderal lapangan tengah yaitu Divid Beckham. Anda penasaran? mari kita baca secara saksama.

David Beckham tiba di Indonesia senin (28/11/2011) pukul 08.50 WIB di Terminal 2D Bandara Internasional Soekarno - Hatta dengan dijaga ketat karena sempat terjadi aksi dorong mendorong petugas keamanan dan fans yang ingin meminta foto dan tanda-tangan. Tapi semua aman terkendali.

Kedatangan David Beckham dan Galaxy ke Indonesia merupakan bagian dari rangkaian acara “LA Galaxy Herbalife Asia Pacific Tour 2011″. LA Galaxy juga berencana melakukan coaching clinic dan meet and greet selama kunjungan mereka di Jakarta. Akan hadir pula dalam tim tersebut yaitu Landon Donovan yaitu kapten tim dan Robbie Keane mantan kapten timnas Irlandia.


Puncak acara David Beckham ke Indonesia adalah melakukan pertandingan persahabatan dengan tim nasional pada hari Rabu 30 November 2011 di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Bagi Beckham mania inilah kesempatan langka untuk menyaksikan penampilan David Beckham di lapangan GBK. Penampilan fisiknya yang rupawan dan kemampuan bermain bolanya yang andal layak disaksikan secara langsung.

Ya, bisa jadi tanpa ada nama David Beckham, publik awam di Indonesia tidak bakal mengenal dan respek dengan klub bernama LA Galaxy tersebut. Dari segi nama dan prestasi tentu saja tidak sebanding dengan Liverpool dan Manchester United di Inggris, AC Milan dan Juventus di Italia, maupun Barcelona dan Real Madrid di Spanyol, yang sudah memiliki basis suporter yang banyak di Indonesia.

Itulah seninya sepakbola. Ada nilai jual yang tinggi di dalamnya, dan tidak melulu soal prestasi. Adalah LA Galaxy yang berhasil menyandingkan ikon sepakbola dalam diri David Beckham melalui sisi bisnis yang menguntungkan.

Selamat datang di Indonesia, Becks. Nikmatilah pertandingan melawan Indonesia Selection dan animo penikmat sepakbola Indonesia di GBK.

Sumber : http://www.dickyfumi.com/2011/11/akhirnya-david-beckham-tiba-di.html

1 comment: