Sunday, December 18, 2011

Tahukan anda . . ??? Makanan ala anak kos. . .


Makan. Yapz. Suatu kegiatan yang tidak bisa lepas dari kehidupan kita. Bahkan beberapa orang mempunyai semboyan, “makan untuk hidup” atau “hidup untuk makan”. Bagi mereka yang memang lagi beruang atau berlemak mungkin, makan merupakan suatu hobi yang apabila terlewatkan akan membuat mereka galau, maybe!he3…

Tapii… untuk beberapa orang, makan hanyalah dianggap sebagai kebutuhan. Jika tak ada makan untuk 3 kali sehari, it’s okay, asalkan cukup untuk bertahan hidup hari itu.

Suatu menu utama yang tidak boleh terlewatkan untuk dimakan adalah….. PENYETAN…. Makanan yang disajikan berupa nasi yang diberi sambal dan macam- macam lauk. Makanan ini akan menjadi sahabat apabila kalian sudah merasakan hidup jauh dari orang tua yang dengan senang hati membuatkan menu yang bervariasi untuk kita. Tidak ada yang salah dengan memakan nasi + sambal hampir setiap hari. Berikut adalah beberapa fakta lain tentang nasi+sambal:


  • Harga yang ditawarkan cukup murah. Hanya dengan 7000 rupiah, anda dapat menikmati menu ini terkadang plus es tehnya. Mantap kaan…he3..

  •  Dijual terpisah dengan lauknya, sehingga bisa dikombinasikan dengan lauk yang bermacam- macam. Mulai dari tempe, tahu, terung goreng, ayam goreng, bebek goreng, ikan lele, ikan gurami dan saudara-saudaranya, juga tak ketinggalan menu special pake telur.
  • Bisa ditemukan diwarung- warung terdekat.

  • Dengan mengkonsumsi sambal akan meningkatkan kandungan vitamin c dalam tubuh, karena faktanya sambal mempunyai kandungan vitamin c di dalam cabenya, yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh kita. Jadi, untuk mahasiswa yang notabene mempunyai kegiatan banyak, vitamin sangat dibutuhkan untuk membuat tubuh tetap terhindar dari penyakit. So… jAngan ragu untuk mengkonsumsi nasi+sambal.

  • Hati – hati bagi yang tidak suka pedas. Karena mengkonsumsi sambal berlebih dapat mengakibatkan perut sakit dan panas. Jadi, apabila sakit berlanjut hubungi dokter!
  • Jauhkan dari jangkauan anak- anak. Anak dengan usia dibawah umur perlu pengawasan orang yang lebih muda, karena apabila tidak semua anak tahan dengan rasa pedas.he3…
  • Tempat yang bisa saya rekomendasikan berdasarkan hasil survey adalah, “warung mbak noer”. Selain harganya murah, tempatnya luas ( luas itu relative), sambalnya yang pedas menambah cita rasa dari PENYETAN yang disajikan.
Demikian tujuh fakta unik yang dapat kami rangkum di on the blog hari ini. Nantikan fakta- fakta unik lain yang menarik dan pantas untuk dibaca di kesempatan mendatang. ^_^

6 comments: